SEJARAH KA'BAH DAN HAJI

Manasik Haji merupakan salah satu program yang sangat penting dan wajib  diikuti bagi orang – orang  yang akan melaksanakan Ibadah Haji.

Di dalam tuntunan Terdapat berbagai macam  metode manasik untuk memudahkanbagi para  calon jamaah haji dalam mempelajari Rukun-Rukun, Wajib dan Sunnah Haji  secara online

Program  Manasik Haji online sangat membantu jamaah khususnya yang baru pertama kali akan melaksanakan Ibadah Haji. Di dalam video inikami berikan secara lengkap, dimana Bapak / Ibu  akan dapat memahami  memahami hal – hal yang terkait dengan semua rangkaian pelaksanaan Ibadah  Haji Mulai dari Syarat Haji, Sunnah Haji, Wajib Haji dan Rukun Haji. Yang insyaa Allah bisa Bapak / Ibu tonton dimana dan kapan saja, bisa melalui HandPhone android, ataupun dengan Smart TV.

Di dalam Program Manasik Haji Online ini, bukan hanya yang berkaitan dengan hal yang Rukun, Wajib dan Sunnah. Tapi juga ada pelajaran dan tuntunan yang berkaitan dengan Aqidah, Tauhid dan Akhlaq, serta Kisah – kisah Perjalanan Haji yang dialami oleh Jamaah ketika berada di tanah suci. Yang mana semua itu akan menambahkan pengetahuan dan juga kemantapan kita dalam mempersiapkan diri sebelum berangkat ke Tanah Suci ( Makkah – Madinah ).

Insyaa Allah Program Manasik Haji Online ini akan membantu memudahkan Bapak dan Ibu untuk mempelajari Manasik Haji , dimanapun dan kapanpun.

Semoga dengan Program Manasik Haji Online, menjadi washilah untuk Bapak dan Ibu mendapatkan Haji yang Mabrur dan Maqbul disisi Allah SWT. Aamiin…

  • 4.9
  • Orang
  • SINOPSIS
    KH. ASEP ZAENAL AUSOP

    EPISODE 1  : SEJARAH KA’BAH & HAJI
    Ka’bah terletak di Makkah Al  Mukkaromah, tepat nya di dalam Masjidilharam, Ka’bah adalah Qiblat nya Kaum Muslimin dalam beribadah kepada Allah SWT, yang dibangun ( ditinggikan dasar-dasarnya ) oleh Nabi Ibrahim AS, beserta Putra Nabi Ismail AS.

    Ketika Ka’bah telah selesai dibangun oleh Nabi Ibrahim dan Putranya, maka kemudian Allah memerintahkan Nabi Ibrahim melalui Firman Nya,  untuk menyeru Manusia agar menunaikan Ibadah Haji ke Tanah Suci Makkah. Kemudian Nabi Ibrahim menjalankan perintah Allah tersebut. Sejak saat itulah menjadi awal mula sejarah Haji mulai dilaksanakan oleh umat manusia ( Umat Islam ), hingga sampai kepada masa Nabi Muhammad SAW. Beliau dan pengikutnya juga melaksanakan Haji di Tahun ke 10 Hijriah. Sehingga akhirnya Allah menetapkan Haji merupakan bagian dari Rukun Islam ke 5, yang wajib dilaksanakan oleh setiap Muslim.

    EPISSODE 2 : HAJI LIMA DIMENSI
    Dalam Pelaksanaan Ibadah Haji terdiri dari 5 Dimensi, yaitu Dimensi Jasadiah, Dimensi ‘Amaliyah, Dimensi ‘Aqliyah, Dimensi Qolbiyah dan Dimensi Ruhiyah.  Jadi setiap Manusia melaksanakan haji memilki tingkatan, mulai dari tingkatan yang paling rendah ( Dimensi Jasadiah ), samapai kepada tingkatan paling tinggi ( Dimensi Ruhiyah ). Untuk mendapatkan kualitas tingkatan – tingkatan tersebut, itu semua kembali kepada individu nya.

    EPISODE 3 : SIMBOL, MAKNA & ESENSI HAJI
    Didalam Pelaksanaan Haji ada terdapat Simbol-Simbol, Ka’bah sebagai Simbol rumah Allah, artinya setiap orang yang berthawaf dia akan menghadap ke Ka’bah untuk memohon ampunan kepada Allah SWT atas segala dosa dan kesalahannya.  Hajar Aswad adalah symbol adanya persamaan derajat disisi Allah, ketika berthawaf dimulai dari rukun hajar aswad dan semua harus mengistilam atau mengecup rukun hajar aswad, baik pejabat ataupun rakyat biasa.

    Thawaf adalah symbol penghambaan diri kepada Allah, dan mengakui akan kebesaran dan kekuasaan Allah SWT, Sa’I adala symbol dari kehidupan manusia, dinamika kehidupan, ada suka dan duka, ada kaya, miskin, sedih dan bahagia. Semua adalah ujian dari Allah. Tahallul adalah symbol untuk menanggalkan kesombongan dan menjaga kehormatan diri.

    Wukuf di ‘Arafah adalah symbol dari miniatur mahsyar, setiap orang yang berhaji melakukan perenungan, darimana ia berasal, untuk apa diciptakan, dan akan kemana setelah itu. Dia akan mendekatkan diri kepada Allah dengan perbanyak ibadah, Jumrah adalah symbol melempar dan mengeluarkan sifat-sifat jelek dari dalam diri manusia

    Jadi Esensi Haji adalah  Tazkiyatunnufus “ Membersihkan Jiwa “

    EPISODE 4 : FALSAFAH HAJI
    Pelaksanaan Ibadah Haji adalah merupakan Napak tilas daripada Nabi Adam dan Hawa, dan Napak tilas Nabi Ibrahim, Ismail dan Siti Hajar

    EPISODE 5 : HAJI MABRUR CUMLAUD
    Setiap orang yang melaksanakan Ibadah Haji, cita-citanya, harapan besar nya adalah mendapatkan predikat haji yang Mabrur cum laud, yaitu Haji yang diterima oleh Allah dan mendapat Pujian dan keistimewaan di sisi Allah SWT. Untuk mendapatkan predikat tersebut harus membawa bekal Taqwa, bekal Ilmu Manasik nya dan bekal ketulusan dan kekihlasan diri.
  • Profil Pembicara

    KH. ASEP ZAENAL AUSOP Pembicara

Rp. 50,000

Paket ini termasuk :

5 Video
Certificate

Certificate :


COMINGSOON

Link ini akan tersedia dalam waktu dekat.